Bisa menapaki jejak di negeri yang mendapat julukan dan
dikenal sebagai The Black Country mungkin menjadi destinasi impian bagi pecinta
travelling. Yups, Inggris memiliki pesona dan tempat-tempat menakjubkan untuk di
jelajahi.
Tak
terkecuali saya, untuk bisa menginjakan kaki di Inggris rasa-rasanya suatu
mimpi yang cukup besar. Untuk perjalanan dan akomodasi disana tentu membutuhkan
dana yang tidak sedikit walau tipe backpacker sekalipun. Cara lain yang bisa
ditempuh dengan dana yang tidak terlalu banyak adalah dengan beasiswa, sudah
benyak pemuda-pemudi indonesia merintis impiannya ke sana akan tetapi cara itu
tidak mudah untuk ditempuh. Banyak perjuangan yang harus di lewati dan
orang-orang tertentu saja yang pada akhirnya berhasil lulus melenggangkan
langkah terbang ke Inggris.
Kemudian,
saya menemukan sebuah informasi yang sangat menarik sekali. Snack Mister Potato
bersedia membiayayai perjalanan blogger terpilih yang berkenan menceritakan
impiannya untuk berkunjung ke Inggris dan yang sangat menggiurkan tentu saja
GRATIS. Kapan lagi bisa mewujudkan impian menginjakan kaki di negara asal
legenda musik dunia The Beatles. Meski persaingan pun cukup banyak, tapi
setidaknya Mister Potato Snack tengah membuka jalan untuk mewujudkan mimipi.
Yeayy..
Inilah
alasannya saya menuliskan ini, jika ada pertanyaan kenapa saya harus pergi ke
Inggris ? Alasan pertama sudah pastinya adalah sebuah perjalanan yang
menyenangkan yang terbayang bisa menatap dan melihat langsung panorama
keindahan maha karya Tuhan dari sisi di benua berbeda. Bisa berkunjung ke tempat-tempat
istimewa yang memiiliki pesona yang luar biasa. Destinasi yang sangat inigin
untuk di jejaki oleh negeri pencetus revolusi Industri pertama kali di benua
Eropa ini adalah :