Gunung Pulosari merupakan gunung berapi di kabupaten Pandeglang, Banten. Memiliki ketinggian 1346 mdpl, tidak terlalu tinggi memang dibanding gunung berapi lain di Indonesia. Tapi jangn menganggap remeh, jalur pendakian cukup "gurih" dengan akar dan bebatuannya juga trek yang menanajak. Kalau bisa di ibaratkan perbandingannya 11:12 hampir serupa gunung ciremai (Linggarjati) ataupun cikuray.
Sumber Wikipedia menyebutkan gunung pulosari tidak pernah terjadi letusan namun terdapat aktivitas fumarol yang terjadi di dinding kaldera dengan kedalaman 300 Meter. Bagi masyarakat Banten gunung ini cukup kramat sebab di perkirakan sebagai lokasi kerajaan Sunda antara tahun 932 dan 1030. Disamping itu kerap kali ditemui situs-situs gunung dalam bentuk bebatuan.