Rasanya senang sekali, jika melihat anak-anak yang berperawakan sehat dengan pancar keceriaan di wajahnya. Bagi orang tua, stimulasi yang tepat dalam menunjang tumbuh kembang anak perlu sangat diperhatikan.
Seorang anak yang mendapat stimulasi terarah dan teratur akan lebih cepat berkembang. Dua hal yang menjadi faktor utama dalam menentukan optimal faktor pengasuhan dalam membentuk tumbuh kembangnya adalah dengan pemberian nutrisi sesuai angka kecukupan gizi dan pemberian stimulasi melalui pengalaman dan atau permainan.
Sebagai bentuk komitmen mendukung tumbuh kembang optimal anak, Nestle Lactogrow kembali hadir dengan program terbarunya, ‘Grow Happy’, yang bertujuan untuk merayakan kebahagiaan dan membantu orang tua menciptakan lingkungan yang dapat membuat anak merasa bahagia.
Program ini rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 4 – 5 November 2017 di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.
Berbagai permainan edukatif dan menyenangkan seperti balloons art & craft, pampering corner untuk keluarga dan balloons pool, akan hadir untuk dinikmati baik oleh anak maupun orang tua.
Menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga adalah salah satu sumber kebahagiaan, selain bermain dengan teman. Ciri-ciri anak bahagia di mata orang tua yang paling utama adalah anak yang sehat, karena kesehatan menunjang kebahagiaan anak.
Sebelum membuat program grow happy ini, sudah dilakukan survei untuk mengetahui apa saja yang membuat anak bahagia, diantaranya kehangatan orang tua, kualitas waktu, dan kegembiraan.
Pada 05 Oktober 2017, Gusti Kattani Maulani selaku Brand Manager Nestle Lactogrow mengatakan "Melalui program Grow Happy ini, Kami ingin mengajak para orang tua di Indonesia untuk terus mendukung kebahagiaan anak, baik dari segi psikologis (meluangkan waktu bersama anak) maupun fisik (kesehatan) untuk mencapai tumbuh kembang optimal anak. Ini merupakan bentuk komitmen kami untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan berkontribusi untuk masa depan yang lebih sehat."
Di sisi lain, Psikolog Elizabeth Santosa, M.Psi., Psi., ACC menjelaskan bahwa ada kaitan antara anak yang bahagia, kecerdasan sosial dan emosional yang dimiliki, serta dampak ketika mereka dewasa.
Anak-anak yang bahagia memiliki kesadaran serta manajemen diri, kesadaran sosial dan kemampuan bersosialisasi dengan lingkungan akan lebih memiliki kemampuan pengambilan keputusan yang lebih baik. Semua sifat ini dapat mempengaruhi berbagai aspek di waktu ke depannya, tak terkecuali dalam meraih prestasi di pendidikan, kesuksesan karir, serta pencapaian lainnya.
" Dengan mengetahui apa yang membuat dirinya bahagia, Ayah atau Ibu bisa menjadi orang tua yang bahagia, sehingga menularkan kebahagiaanya kepada pasangan dan anak, yang pada akhirnya mendukung anak tumbuh serta berkembang dengan lebih optimal dan menjadi anak yang bahagi.” Elizabeth mengungkapkan.
Sebenarnya, tidak cukup melakukan kegiatan di waktu berkualitas semata, sistem saluran pencernaan yang sehat juga menjadi peran penting dalam mendukung kebahagiaan untuk tumbuh kembang anak yang optimal. DR. Dr. Saptawati Bardosono, Msc. ahli gizi medik dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia terdapat empat pilar kesehatan yang dibutuhkan anak untuk tumbuh berkembang dengan bahagia, meliputi hal-hal berikut :
1. Nutrisi lengkap dari makanan dan minuman setiap hari.
2. Menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh dengan melakukan aktivitas fisik secara rutin. Berbagai penelitian membuktikan bahwa aktivitas otot dapat merangsang emosi dan kognitif anak serta merangsang selera makan.
3. Tidur yang berkualitas sesuai usia anak dimana umumnya mereka membutuhkan waktu tidur yang lebih lama dari orang dewasa yaitu sekitar 10-12 jam.
4. Mengatasi stres baik di dalam ataupun di luar rumah, perasaan tertekan dapat mengakibatkan gangguan pada pencernaan, hal ini karena terdapat komunikasi dua arah antara otak dan perut.
Dalam kesempatan saat itu hadir juga aktor tampan, Ricky Harun bersama sang istri, Herfiza Novianti serta kedua buah hatinya, yntuk berbagi pengalaman dalam mendidik anak agar bahagia.
“Sama seperti orang tua lain, saya dan istri juga ingin anak-anak kami tumbuh bahagia. Kami tidak mengharuskan anak-anak selalu menjadi yang nomor satu, namun yang terpenting mereka bahagia dalam melakukan segala aktifitasnya,” ujar Ricky
“Beberapa hal sederhana yang kami lakukan antara lain menghabiskan waktu bermain bersama anak dan membacakan mereka buku cerita. Ini menjadi salah satu cara kami memastikan tumbuh kembang mereka secara optimal,” Herfiza menambahkan.
1 komentar:
mudah2an anak2ku termasuk anak2 yg bahagia. Soalnya kebahagiaan bisa menjadi faktor kesehatan anak juga yah
Posting Komentar