Laman

Minggu, 04 November 2018

Paxel, Layanan Logistik Dengan Harga Flat

Malam itu Saya baru saja tiba, ketika mendapat telepon yang menyebutkan ada pengantaran paket atas nama Saya. Agak surprise, ternyata kurirnya mengantar dan sudah menunggu di pagar depan rumah, sedangkan biasanya jika ada kiriman paket kilat ini, Saya harus mengambilnya di depan gang dekat dengan minimarket sebagai patokan domisili.

Padahal paket kirimannya baru di kirim pada siang hari, itu berarti prosesnya sangat instan. Jasa logistik yang Saya gunakan ini namanya Paxel. Kenalan yu, lebih dekat dengan inovasi dari jasa kirim logistik ini.

Paxel merupakan startup logistik berbasis aplikasi yang mengusung layanan same day delivery dengan ongkos kirim flat. Dalam acara blogger gathering yang berlangsung pada 01 November 2018 lalu di kawasan Jatinegara, Saya mendapat pemahaman yang lebih mendalam mengenai paxel ini.


Perkembangan dunia teknologi mengubah cara orang beraktivitas. Hal tersebut tentu akan mempengaruhi kondisi industri, salah satunya dibidang logistik. Menurut survey, kebutuhan masyarakat terhadap logistik semakin menginginkan pengiriman yang cepat. Oleh sebab itu kehadiran Paxel diharapkan bisa menjadi solusi berkelanjutan untuk bidang jasa ekspedisi yang lebih praktis, efektif, efisien dan mudah.

Bapak Johari Zein
Bapak Johari Zein, dengan pengalamannya di bidang ekspedisi dan logistik kali ini pun tak ketinggalan. Bukan sekedar berbisnis perusahaan yang memiliki motto #Antarkan Kebaikan" memiliki misi mulia dengan menebar kebaikan salah satunya menjalin kerjasama dengan beberapa yayasan yang bergerak pada bidang kesehatan, kemanusiaan (khususnya anak-anak), dan pendidikan.

Lebih lanjut Beliau juga menaruh harapan besar agar Paxel menjadi bagian dari masyarakat, yang akan mempermudah dan memberikan kepercayaan pada masyarakat, bahwa tidak seharusnya layanan logistik itu mahal. Cost perhitungan tarif flat yang ditawarkan Paxel berdasarkan size barang yang dikirimkan (Small, Medium dan Large).


Price List Paxel
Saat ini Paxel tidak ada agent atau sales counter sebagaimana jasa pengiriman lainnya, akan tetapi menggunakan loker khusus. Untuk sekarang Paxel mengakomodasi area Jabodetabek, Bandung, Semarang dan Solo namun tidak menutup kemungkinan untuk terus memperluas jaringan. Pemesanan layanannya cukup praktis hanya menggunakan aplikasi, maksimal dalam 8 jam barang akan sampai ke tempat tujuan.

Cara registrasi aplikasi Paxel
1. Unduh aplikasi Paxel dari Google Play atau App Store. Kemudian buat akun untuk login, bisa menggunakan akun facebook, akun Google atau email,

2. Masukan nomor handphone aktif karena akan dikirimkan kode verifikasi melalui SMS ke nomor handphone tersebut nantinya.

3. Masukan nama lengkap (First dan last name)

4.Masukan kode referral sitinurjanah lalu klik redeem. Dan otomatis saldo Rp. 100.000 akan diterima.


Bapak Alexander Zulkarnaen
Bapak Alexander Zulkarnain, Brand Manager Paxel mengatakan "kunci menjadi sebuah negara besar adalah infrastruktur dan alur logistik yang lancar, cepat dengan biaya yang realistis."

Tujuan yang ingin dicapai paxel adalah untuk memeratakan logistik di Indonesia, khususnya di daerah-daerah yang sulit dijangkau. Karena kemudahan distribusi logistik dapat berdampak pada banyak hal, termasuk pada stabilitas ekonomi harga.

Sebagian besar mungkin masih bertanya-tanya bagaimana penerapan same day delivery Paxel. Langkah pengiriman yang dilakukan oleh kurir yang disebut adalah Happines Heroe adalah dengan sistem estafet sesuai dengan perintah yang diberikan oleh aplikasi di smartphone. Pelanggan yang ingin mengirim barang akan didatangi oleh kurir. Lalu, kurir akan mengantarkan barang ke smart locker terdekat di lokasi tujuan pengiriman. Kemudian, barang tersebut akan dikirimkan oleh kurir yang berada di wilayah yang memahami wilayah si penerima.
Happines Heroe Paxel
Dengan Paxel pelanggan bisa menentukan sendiri kapan barang ingin diambil untuk diantar bisa memilih jam bahkan hari. Disamping itu, tidak perlu repot lagi menanyakan status pemesanan karena dengan teknologi yang digunakan hal ini terlacak real time dalam aplikasi. Jika dalam proses delivery mengalami keterlambatan, Paxel akan mengembalikan kredit senilai tarif yang telah dibayarkan tanpa merugikan kurir.

Cara order pickup paxel :

1. Isu dahulu alamat pick up (PickUp Location) dan alamat tujuan (Destination Location). Jika tidak ketemu alamat rincinya, bisa ditulis nama jalan besar atau patokan tempat terdekat. Lalu tulis saja alamat detail di note (klik icon kertas di samping kanan location). Setelah itu klikcontinue.


Aplikasi Paxel
2. Ketika sudah muncul pilihan ukuran paket yang mau digunakan. Tersedia 4 pilihan ukuran, yaitu Small (20x11x7 cm), Medium (27x21x12 cm), Large (35x30x20 cm), dan Custom (dengan catatan maksimal berat paketnya adalah 10 kg). Di bagian bawah tertera estimasi pengiriman dengan garansi maksimal 8 jam jika order sebelum jam 3 sore untuk dalam kota, dan jam 1 siang untuk antar kota.

3. Setelah pilih ukuran paket, klik lagi continue. Masuk ke bagian informasi detail yang harus diisi, seperti nama pengirim dan no handphone serta data penerima paket. Di bagian bawah mesti diisi juga detail item dari paket yang dikirim. Apakah masuk kategori barang buku, mainan, fashion,alat rumah tangga, barang elektronik dan lainnya. Ini untuk mengantisipasi barang-barang berbahaya. Setelah semua diisi, klik lagi continue.

4. Usai itu akan keluar Shipment Summary. Pastikan semua data sudah benar. Cek juga biaya pengiriman.

5. Selanjutnya klik Create Shipment, tunggu notifikasi dan proses pengiriman paket yang akan diambil oleh Happines Heroe

Mudah dan praktis tanpa repot untuk kirim paket. Paxel memiliki empat jenis model bisnis: Door to door, door to locker, locker to home, dan locker to locker. Sementara ini yang baru tersedia adalah door to door.

Paxel berasal dari kata pax (packages, people) dan el (accelerate, move quickly). Filosofi dari logonya sendiri adalah pergerakan move dengan gambar kotak kubus yang mewakili parcel  sebagai barang yang paling banyak diantarkan. Target yang ingin dicapai adalah menjadi yang tebaik dan terpecaya mengandalkan digital teknologi yang akan menggerakan perekonomian dengan baik.

Tidak hanya membidik konsumen individu, keberadaan Paxel juga menyasar kalangan UKM dan online shop, tentu saja akan menjadi solusi bermanfaat bagi pengusaha frozen food yang kerap membutuhkan jasa pengiriman instan tanpa harus terganggu dengan biaya logistik yang tinggi.

22 komentar:

  1. Duh saya tertarik dengan kode referalnya mbak. tapi sayang ga bisa instal ini memori hp udah maksimal ga bisa nambah lagi...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wuah..padahal lumayan lho mba, tp itu hak mba okti sih :D

      Hapus
  2. Keren banget PAXEL ini. Aku suka dengan same day delivery dan tarifnya yang flat itu. Tapi 1 yang aku gak suka. Huhuhu.... rumahku gak masuk jangkauan. Ayo dong diperluas. Aku kan kepengen juga pake PAXEL :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semoga segera terealisasikan ya mba, dan memang dlm waktu dekat ini paxel terus memperluas jaringannya

      Hapus
  3. Ya ampun makin cangih aja ya indonesian dengan adanya banyak layanan jasa, mau pakai juga ahh kadang rumah kosong kalo org pada anter paket

    BalasHapus
    Balasan
    1. Itulah kerennya sebuah inovasi. Sebuah layanan jasa bisa hadir dgn pelayanan yg lebih baik

      Hapus
  4. Alhamdulillah dapat referensi lagi utk kirim barang. Makin praktis dan hemat yaa.. makasih Mba infonya 😊

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semoga membantu ya mba Andini. Kehadiran paxel ini bener2 bermanfaat bgt

      Hapus
  5. Asik ya kirim2 barang2 makin mudah aja apalagi harganya flat gitu...hemmm nggak perlu ragu lagi deh...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba, segala kemudahan yg ditawarkannya bener2 memberi manfaat besar bagi konsumen

      Hapus
  6. Sekarang mau kirim barang sangat mudah dan banyak sekali ekspedisi yang bisa digunakan dan harga pun bersaing

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba, mungkin juga dipengaruhi berkembangnya online shop. Jadi jasa pengiriman pun kian variatif

      Hapus
  7. semakin canggih teknologi makin memudahkan kita ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tepat sekali, memang teknologi memberi manfaat yang sangat besar

      Hapus
  8. Wuih...mantap sekali mas nya. Saya suka pake paxel ini kiriman sampenya instan :)

    BalasHapus
  9. Aku amazed banget loh dengan Paxel. Waktu itu ngirim ke alamat yang agak kurang jelas dan nggak ada orang sekitar yang tau. Nomor telepon pun nggak aktif. Aku udah bilang dibesokin aja nggak apa. Tapi tetap akhirnya sampai di hari yang sama.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya..betul bermanfaat banget paxel ini, heroe nya tuh emang yg paham wilayah Kita. Jd ga khawatir nyasar

      Hapus
  10. Gampang banget ya cara daftarnya.
    Udah gitu biayanya menurutku sangat terjangkau untuk layanan sehari sampai begini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tepat. Sayapun surprise banget beneran sameday lho

      Hapus
  11. Paxel cocok buat yang jualan online dan banyaknorderan, enggak ribet jalan ke tempat ekspedisi, tunggu aja di rumah ya.

    BalasHapus
  12. Pinter banget sih kamu. Bener banget, kehadiran Paxel sangat membantu para pemilik online shop

    BalasHapus
  13. Ini yang namanya tekhnologi membantu. Pakai aplikasi dan tarifnya bersahabat banget dengan flatnya. Kita jadi bisa makin punya banyak pilihan beragam dalam memilih ekspedisi dalam mengirimkan paket..membantu banget dalam hal kepraktisannya ya by mobile phone

    BalasHapus