Laman

Minggu, 28 Juni 2020

Beberapa Faktor Penyebab Menurunnya Tekanan Darah

Cek Tekanan Darah (sumber gbr : Pixabay)
Ketika sering merasa pusing dan mata terasas berkunang kunang tanpa alasan yang jelas? Jika iya, Kamu patut mewaspadainya, karena bisa jadi Kamu sudah menderita tekanan darah rendah atau hipotensi. Tekanan darah rendah atau hipotensi merupakan kondisi yang terjadi saat tekanan darah berada dibawah 90/60 mmHg. Tekanan darah normal untuk orang dewasa sekitar 120/80 mmHg, tetapi ada juga orang dewasa dengan tekanan darah 80/60 mmHg namun tidak merasakan apa apa. 

Memang tekanan darah pada setiap orang itu berbeda beda, kebanyakan orang menganggap remeh penyakit tekanan darah rendah ini, padahal jika penyakit ini tidak segera diatasi dapat membahayakan. Pasalnya menurunnya tekanan darah yang terlalu rendah dapat menyebabkan jantung dan otak kekurangan oksigen sehingga menyebabkan penurunan kesadaran bahkan kematian. 

Oleh karena itu sangat penting untuk Kamu mengetahui penyebab tekanan darah rendah supaya tidak mengalami hal hal yang tidak diinginkan. Berikut dibawah ini beberapa faktor penyebab menurunnya tekanan darah diantaranya yaitu : 

Sabtu, 20 Juni 2020

5 Cara Efektif Mencari Peluang Kerja

Ilustrasi - Para Pencari Kerja (Doc. Vectorstock)
Banyaknya kebutuhan hidup yang harus dipenuhi mendorong seseorang untuk bekerja dimana nantinya akan mendapatkan penghasilan yang bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok dan lainnya. Disamping itu, dengan bekerja kerap bisa menjadi identitas diri di mata masyarakat. Pasti ga mau kan di cap pengangguran ?

Lebih dari itu, dengan bekerja Kita tentu berharap bisa memperoleh kehidupan yang lebih layak dan  semakin hari kehidupan bisa akan lebih baik. Tentunya untuk mencapai hal tersebut semangat kerja yang tinggi harus dimiliki. 

Dalam berbagai informasi maupun workshop sering sekali di gaungkan berwirausaha jauh lebih baik dibandingkan bekerja dengan orang lain. Pendapat itu memang tidak keliru, akan tetapi bukankah untuk memulai usaha sudah barang tentu membutuhkan modal dan persiapan yang tidak sedikit. Tidak ada salahnya untuk mencari pekerjaan, apalagi di masa Pandemi seperti sekarang angka pengangguran kian bertambah. Setidaknya 5 tips berikut bisa menjadi pertimbangan untuk diterapkan dalam memanfaatkan dan mencari peluang kerja memasuki era new normal :

Sabtu, 13 Juni 2020

5 Drama Korea Bertema Cinderella

Ilustrasi Drakor Bertema Cinderella (Doc. Freepik)
Dongeng Cinderella merupakan salah satu kisah klasik yang disukai banyak orang dan telah diadaptasi dalam berbagai versi berbeda. Menceritakan tentang wanita miskin yang berhasil menikah dengan pangeran kaya raya. Kendati memiliki cerita klasik, berbagai kisah yang mengangkat tema Cinderella ini tidak pernah sepi dari penonton.  

Salah satunya diubah menjadi versi drama Korea. Cerita tentang wanita miskin dan pria kaya menjadi salah satu kisah dari serial drama Korea yang dramatis dan masih cukup diminati dengan genre semacam ini. Kali ini Aku mau rekomendasiin 5 drama Korea yang mengangkat cerita bertema Cinderella. Sebenarnya cukup banyak, tapi aku akan rekomendasi in drama berikut (Jadi, jika tak ada di list ini bisa saja ada di list tema lain yang sudah aku ulas.)

Baca Juga : 5 Serial Drama Bertema Fantasi

1) Cinderella and 4 knight (2016)

Cinderella and 4 Knight (Doc. Soompi)
Selain ceritanya yang romantis dengan diberi bumbu komedi, salah satu daya tarik drama Korea ini adalah sentuhan-sentuhan elemen cerita klasik Cinderella di beberapa bagian. Menceritakan tentang Eun Ha Won (Park So Dam) ditinggal meninggal ibunya karena insiden kebakaran. Ayahnya yang berprofesi sebagai supir truk menikah lagi dengan seorang wanita beranak satu. Mereka tinggal satu atap di rumah yang begitu sederhana, karena sang ayah jarang pulang sehingga tak pernah mengetahui perbuatan semena-mena yang dilakukan sang Ibu tiri dan saudari tiri Eun Ha Won.

Minggu, 07 Juni 2020

Program Donasi SGM Eksplor dan Alfamart Untuk Driver Ojek Online

Wabah virus covid-19 yang menyebar secara global tak terkecuali di Indonesia, nyatanya memberikan dampak yang cukup besar bagi seluruh masyarakat. Salah satunya yakni stabilitas perekonomian yang  merosot tajam. Efeknya tidak hanya pengusaha besar yang terdampak, pelaku UMKM dan sektor informal tak luput terkena imbas. Penyebaran nya yang kian masif begitu berpengaruh bagi pencari nafkah yang mengandalkan pemasukan harian seperti driver ojek online.

Program Donasi SGM Eksplor & Alfamart untuk Ojol
Semenjak pemberlakuan pembatasan sosial, driver Ojek Online seperti yang di geluti tetangga Aku pun, mengakui jika pendapatan semakin kecil, pemesanan jauh lebih sedikit bahkan cenderung hampir tidak ada.Lewat kebijakan yang diterapkan, pengemudi ojek online dilarang membawa penumpang dan hanya diperbolehkan mengantar barang serta makanan.