Selamat Datang Sobat, Jangan Lupa Tinggalkan Jejak ya... ^_^
Monarch Butterfly 2

Minggu, 16 Mei 2021

Komitmen Nyata Hansaplast Salurkan Dana Bantuan Pendidikan dan Kesehatan 10 Anak Indonesia

Kita tidak bisa mengabaikannya, faktanya masih banyak sekali akses pendidikan anak-anak generasi bangsa yang bersekolah di pelosok membutuhkan perhatian karena fasilitas yang kurang lengkap. Sebenarnya, selain tugas dari pemerintah dalam memajukan pendidikan Indonesia, masyarakat secara umum pun bisa berpartisipasi bergerak dalam membantu anak Indonesia agar bisa belajar lebih semangat, salah satu caranya adalah memberikan bantuan.

Sebagai bentuk aksi nyata, Hansaplast telah menyalurkan dana Pendidikan dan kesehatan untuk 10 Anak di Indonesia.  Hal ini sejalan dengan komitmen Hansaplast untuk memberikan perlindungan optimum untuk seluruh keluarga Indonesia melalui produknya yang kini dilengkapi Bacteria Shield membawa perlindungan ke level yang lebih tinggi.

"Hansaplast telah berkomitmen memberikan perlindungan luka seluruh keluarga Indonesia lebih dari 100 tahun.  Kami memberikan aksi nyata untuk mendukung dan melindungi Anak-Anak Indonesia melalui donasi dana kesehatan dan pendidikan yang dikumpulkan dengan mengajak seluruh konsumen berpartisipasi dalam kampaye digital 'Bacteria Shield: Selalu Ada Melindungi Keluarga Anda', dimana 1 partisipasi sama dengan 1 donasi untuk kesehatan dan pendidikan Anak Indonesia." Ungkap Dr. Christopher Vierhaus, Marketing Director Hansaplast.

Program pengumpulan donasi dilakukan Hansaplast selama 1 bulan mulai 6 Maret sampai dengan 6 April 2021 melalui kampanye digital yang sangat simpel, skemanya para warga net hanya perlu gunakan IG Filter Bacteria Shield untuk foto orang yang ingin di lindungi dan post di Instagram story atau feed, buat caption semenarik mungkin dan gunakan hesteg #SelaluAdaMelindungiKeluargaAnda juga sertakan tag @hansaplast_id , maka setiap post yang dibuat sudah di konversi sebagai donasi Rp 10.000 untuk edukasi dan kesehatan anak-anak.

Hansaplast bekerjasama dengan Yayasan 1000 Guru yakni kelompok volunteer pemuda dan pemudi yang perduli pada pendidikan anak Indonesia khusunya daerah terpencil. Untuk program bersama hansapalast ini kian memastikan agar jangkauan donasi dapat diperluas ke beberapa penjuru wilayah. Lewat program donasi ini telah di saluran ke 10 Anak yang ada di Bengkulu, Lampung, Banten, Jogja, Sumba, Sulawesi Selatan, Kupang, Makassar, dan wilayah lainnya di Indonesia. 

Ketua Yayasan 1000 Guru, Jemi Ngadiono, mengatakan “Yayasan 1000 Guru siap membantu menyalurkan donasi berupa dana edukasi dan kesehatan untuk Anak-Anak yang tersebar di berbagai kota dan desa di Indonesia. Dengan adanya program ini, adik-adik kita dapat dijamin kebutuhannya, terutama kebutuhan sekolah sehingga Ia dapat terus termotivasi meraih cita-cita. Sebagai merek pertolongan pertama no. 1 di Indonesia, Hansaplast  telah menunjukkan komitmennya dalam melindungi keluarga Indonesia."

Aspek utama yang menjadi fokus dana bantuan Hansaplast untuk Anak Indonesia melalui 1000 Guru: 

  • Tabungan Pendidikan : Pendidikan merupakan aspek utama yang menjadi sasaran bantuan sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan taraf hidup Anak Indonesia. 
  • Kesehatan : Sebagai merek pertolongan pertama No. 1 di Indonesia, Hansaplast ingin memberikan akses kesehatan yang lebih baik untuk Anak Indonesia dalam bentuk dana kesehatan atau penyaluran produk-produk Hansaplast Bacteria Shield. 
  • Bantuan Sehari-Hari : Sebagian dana digunakan untuk mendukung kebutuhan pokok Anak dan keluarga sehari-hari. 


Hansaplast telah mendampingi perawatan luka seluruh keluarga, memberikan dukungan dan perlindungan disaat mereka membutuhkan. Hadir dengan logo dan kemasan baru, serta Plester yang telah dilengkapi Bacteria Shield. Hansaplast mengajak para orang tua untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya perawatan luka yang tepat agar terhindar dari resiko infeksi berlanjut.

Sebagaimana dengan makna dalam produknya, Hansaplast memberikan perlindungan berkomitmen secara nyata melalui penyaluran donasi seperti ini, diharapkan dapat menggerakkan berbagai pihak untuk turut bergotong royong saling membantu termasuk dalam bidang kesehatan dan pendidikan anak Indonesia yang membutuhkan.

16 komentar:

Okti Li mengatakan...

Komitmen dari sebuah perusahaan yang profesional nih. Semoga bisa diikuti oleh perusahaan lain. Soalnya manfaatnya terasa banget kan untuk perlindungan kepada mereka yang membutuhkan

Wahid Priyono mengatakan...

Keren ya Hansaplast sidah 1 abad menemani keluarga Indonesia untuk P3K di rumah dan lembaga pendidikan lainnya. keren ya jasa dan aksi nyatanya bisa secara akurat mengcover seluruh kebutuhan luka keluarga baik ringan maupun berat.

Mutia Ramadhani mengatakan...

Sektor pendidikan dan kesehatan, meski pemerintah sudah mengalokasikan anggaran besar ke kedua bidang ini, tetap aja faktanya KURANG. Bersyukur banyak perusahaan seperti Hansaplast di Indonesia yang ikut menjadi perpanjangan tangan kita membantu anak-anak yang membutuhkan.

Maria G Soemitro mengatakan...

auto cek kotak obat :D :D

karena saya selalu stock Hansaplat, jangan sampai luka kena kuman penyakit dan bakteri tetanus menyerang

Salut Hansaplat dengan program 1000 gurunya, keren

Utie. Adnu mengatakan...

Seneng ya kalau produk yang Kita pakai sejak kecil.. program CSRnya membantu banget jadi kutanya ikut terbaru hugs ternyata banyak juga Bantuan hansaplast

nurul rahma mengatakan...

Hansaplast punya social responsibility yg luar biasa.
Ini bermanfaat banget untuk generasi muda Indonesia.
Semoga bs diikuti oleh korporasi lainnya ya

Fenni Bungsu mengatakan...

Peran Hansaplast untuk kemajuan pendidikan dan memerhatikan kesehatan masyarakat membuat terharu sekaligus menginspirasi, karena peran nyata seperti itu memang sangat dibutuhkan untuk memajukan generasi bangsa

Moch. Ferry Dwi Cahyono mengatakan...

Charity Hansaplast membantu lingkungan sosial yang membutuhkan, bermanfaat bagi pendidikan dan semacamnya.

Annie Nugraha mengatakan...

MashaAllah. Semoga program yang dijalankan oleh HANSAPLAST ini dapat diikuti oleh CSR dari perusahaan-perusahaan lain. Agar turut peduli pada perkembangan pendidikan anak-anak yang kurang beruntung

Lita Chan Lai mengatakan...

Program Hansaplast dalam kemajuan pendidikan sangat bermanfaat sekali dalam melindungi anak2 yang membutuhkan. pastinya program ini sangat menginspirasi perusahaan lain dalam memajukan pendidikan.

Irawati Hamid mengatakan...

Wahh keren nih hansaplast, sebagai pemakai setia hansaplast, saya ikut bangga dengan apa yang dilakukannya

sucijewels mengatakan...

program ini memang luar biasa hebat hansaplast memang ok

Ainun mengatakan...

program kerja dan charity hansaplast oke punya
seneng kalau ada pihak yang tertarik buat membantu adik adik dalam hal pendidikan. seneng kalau bisa melihat adik adik ini melangkah ke sekolah dengan perasaan happy

Cindy Vania mengatakan...

berarti semua orang bisa turut andil dengan posting dan pakai # dan mention Hansaplast yaa.. menarik juga nih.
oh iya berarti total 10 anak ini hanya di tiap daerah ya mba? kalau yg di pic pertama ada lebih dari 10 anak, berarti tidak menutup kemungkinan di tiap daerah yg dapat bantuan lebih banyak dr yg ditargetkan?

Nia K. Haryanto mengatakan...

Wah, keren banget nih Hansaplast. Donasinya banyaaak. Semoga bisa bermanfaat buat penerima. Dan jadi contoh buat brand lain until peduli terhadap masyarakat ya. Aamiin.

Siska Dwyta mengatakan...

Baru tahu nih Hansaplast punya program yang mulia seperti ini. Tidak hanya sekadar berkomitmen tetapi langsung menunjukkan aksi nyatanya di bidang kesehatan dan pendidikan. Tentunya sangat bermanfaat bagi anak-anak yang membutuhkan.