Laman

Rabu, 22 November 2023

Transisi Energi Terbarukan Kurangi Dampak Ketergantungan Energi Fosil

Dalam menjalani aktivitas keseharian rasanya kebutuhan manusia tidak lepas dari energi sebagai pokok di berbagai sektor kehidupan seperti sosial, ekonomi, pendidikan, pertanian, transportasi dan lainnya. Namun pada faktanya hampir diseluruh dunia masih sangat tergantung terhadap energi tak terbarukan atau energi fosil.

 

Masifnya penggunaan energi fosil menjadikan kondisi bumi mengalami efek rumah kaca, di dominasi oleh polusi, pemanasan global, emisi karbon dioksida dan perubahan iklim. Oleh karenanya pengembangan energi terbarukan sangat penting untuk ditingkatkan. Dalam pengertiannya, energi terbarukan merupakan sumber energi yang dapat dimanfaatkan secara terus menerus yang tersedia di alam.

Penggunaa energi terbarukan tentunya lebih ramah lingkungan karena dapat mengurangi pencemaran udara dan kerusakan alam karena memiliki efek minimal terhadap emisi gas rumah kaca. Sumber energi terbarukan menghasilkan emisi yang jauh lebih rendah atau bahkan tidak menghasilkan emisi CO2 sama sekali, dibandingkan dengan energi fosil.

Senin, 13 November 2023

Sinar Mas Land Hadirkan Klasika Grand Wisata Bekasi Hunian Strategis yang Potensial

Rekomemdasi Perumahan Terbaik di Bekasi - Hampir setiap orang memiliki impian memiliki rumah idaman sendiri untuk dihuni sekaligus menjadi tempat bernaung. Menjadi salah satu dari kebutuhan primer atau kebutuhan hidup manusia, rumah atau tempat tinggal ini tentu akan menjadi prioritas untuk dimiliki. Tetapi yang cukup disayangkan saat ini harga rumah bisa dikatakan tiap tahunnya meningkat, apalagi di kota besar seperti Jakarta.

Sebagai kota metropolitan, tidak sedikit orang bekerja, sekolah dan beraktivitas di Jakarta. Pilihan tepat untuk membeli rumah hunian maka solusinya bisa di Bekasi, merupakan area yang menjadi salah satu pilihan selain Tangerang. Pembangunan Bekasi pun saat ini semakin maju dan berkembang pesat. Tata wilayahnya saat ini lebih sistematis sebagai kota penyangga Jakarta.

Tidak hanya itu saja, Bekasi pun terus bertransformasi dengan sejumlah infrastruktur yang semakin masif dibangun. Aksesibilitasnya pun semakin mudah lantaran wilayah ini banyak dibangun sarana transportasi umum yang dapat mempercepat waktu perjalanan menuju pusat kota Jakarta.